Sumsel Penerima Penghargaan Pembangunan Daerah Terbaik Ke-2

Sumsel Penerima Penghargaan Pembangunan Daerah Terbaik Ke-2
Sumsel raih penghargaan terbaik ke-2 Perencanaan dan Pembangunan Daerah © sumselterkini.id

Di penghujung bulan April lalu, Sumatera Selatan kembali mendapatkan penghargaan bergengsi tingkat nasional. Tuan rumah Asian Games ini mendapatkan penghargaan provinsi terbaik ke-2 dalam perencanaan dan pembangunan daerah 2018. Pencapaian ini tentu membuktikan bahwa Sumatera Selatan merupakan salah satu provinsi yang berprestasi di Indonesia.

Penganugerahan penghargaan ini berlangsung di hotel Grand Sahid Jaya Jakarta pada hari Senin 30 April 2018. Sumatera Selatan yang diwakili oleh gubernur Alex Noerdin berdampingan dengan  gubernur Jawa Timur yang mendapatkan Provinsi terbaik dalam penghargaan ini. Melihat kilas balik Sumatera Selatan hal ini bukan hal yang mengejutkan lagi, karena sejak 2011 lewat ajang olahraga Sea Games nama Sumatera Selatan telah diangkat. Tahun ini pun Sumatera kembali dipercaya untuk menjadi salah satu tuan rumah ajang olahraga Asian Games yang melibatkan 43 negara.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh presiden Indonesia Joko Widodo pada pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan 2018. Penghargaan ini tentu menambah prestasi Sumsel di tingkat nasional. Sebelumnya sebanyak 123 penghargaan yang telah diraih, kini bertambah lagi menjadi 124 penghargaan. “Penghargaan ini merupakan pencapaian puncak untuk saya, ini juga merupakan kado terakhir karena November tahun ini jabatan saya berakhir” ungkap Alex kepada media.  

Sebelum sampai di Musrenbangnas Alex Noerdin sempat terjebak macet, hal ini pun tidak menyurutkan semangat beliau untuk menyambut penghargaan terkhirnya. Alternatif lain ia menggunakan ojek untuk sampai ke tempat Musrenbangnas.


Sumber: tribunnews.com

indopos.co.id

kompas.com

Pilih Bangga Bangga 0%
Pilih Sedih Sedih 0%
Pilih Senang Senang 100%
Pilih Tak Peduli Tak Peduli 0%
Pilih Terinspirasi Terinspirasi 0%
Pilih Terpukau Terpukau 0%

Bagaimana menurutmu kawan?

Berikan komentarmu